WASPADA PENIPUAN Mengatasnamakan BPR GRACIA MANDIRI ! HATI-HATI dengan segala bentuk modus penipuan yang terjadi. BPR GRACIA MANDIRI TIDAK PERNAH meminta pembayaran dalam bentuk tunai/ transferke rekening atas nama orang perseorangan (pribadi). CARI TAHU TERLEBIH DAHULU mengenai produk dan program kami pada kontak resmi kami: (021) 8835 7616/ 7517. Website: https://bankgraciamandiri.com/. Jika menemukan produk atau program mencurigakan harap hubungi (021) 8835 7516 atau email ke bpr_gracia_mandiri@yahoo.com

Kami adalah solusi perbankan Anda

KAMI ADALAH SOLUSI 
PERBANKAN ANDA

Kebutuhan untuk
mewujudkan impian Anda,
kami adalah solusinya
siap membantu dengan cepat
dan mudah.

BPR GRACIA MANDIRI berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan merupakan peserta penjaminan Lembaga Penjamin Simpanan (LPS)

Struktur Organisasi

PENGURUS PT. BPR GRACIA MANDIRI Komposisi dan lumlah Pengurus BPR telah memenuhi ketentuan Otoritas Jasa Keuangan sesuai dengan klasifikasi BPRKU 1 (Modal Inti <= Rp. 15 Milyar).

  • Dewan Komisaris :
    1. Komisarus Utama : Kalvin Sihol, SE., MM.
    2. Komisaris : Ida Mariska Silalahi, SE.
  • Direksi :
    1. Direktur Utama : Ramsius Simamora, SE.
    2. Direktur : Christ Raeval, SE., MM.

PT. BPR Gracia Mandiri Struktur Organisasi

PROFIL SINGKAT DAN PENGALAMAN PERBANKAN PERNGURUS Semua pengurus BPR berpengalaman di perbankan dan kompeten di bidangnya serta memenuhi persyaratan baik adminstratif maupun akademik serta memiliki Sertifikat Direktur dan/atau Komisaris BPR dari Badan Nasional Sertifikasi dan Profesi. Semua Pengurus telah melalui tahapan seleksi dan lulus uji kelayakan dan kepatutan (Fit and proper test) di OJK dan mendapat ijin dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Kalvin Sihol, SE., MM. 

DEWAN KOMISARIS

Komisaris Utama  :     Kalvin Sihol, SE., MM. 

Warga Negara Indonesia lahir di Jakarta pada tanggal 17 Nopember 1985,  mendapat gelar Sarjana Ekonomi dari Universitas Pelita Harapan pada Tahun 2007 dan gelar Master Management dari Sekolah Tinggi  PPM Jakarta pada tahun 2009. Menjabat sebagai Anggota Komisaris PT. BPR Gracia Mandiri sejak bulan Juni 2009 dan Komisaris Utama sejak bulan Juli 2020.

Ida Mariska Silalahi, SE.

DEWAN KOMISARIS

Komisaris  :     Ida Mariska Silalahi, SE.

Lahir di Medan, pada tanggal 15 Februari 1963, Warga negara Indonesia. Mendapat gelar Sarjana Ekonomi dari Universitas Indonesia Jakarta pada Tahun 1989. Menjabat sebagai Anggota Komisaris PT. BPR Gracia Mandiri, untuk masa jabatan tanggal 01 November 2023 sampai dengan tanggal 15 Juli 2026.

Pengalaman dibidang perbankan dimual Tahun 1989 hingga tahun 2009, mulai level staff hingga level Asisten Manager Senior. Pengalaman kerja di bidang Lembaga Jasa Keuangan pada 4 (empat), BPR sejak tahun 2009dan saat ini masih aktif sebagai komisaris PT. BPR Niaga Mandiri, Tangerang. Selama bekerja pada BPR yang bersangkutan menjabat sebagai Direktur Operasional, Direktur Bisnis dan Direktur Utama.

Ramsius Simamora, SE.

DIREKSI

Direktur Utama  :    Ramsius Simamora, SE.

Warga Negara Indonesia lahir di Tapanuli tanggal 6 September 1966 mendapat gelar Diploma Tiga (D3) Manajemen Informatika dari Universitas Satya Negara Indonesia Jakarta tahun 1991 dan gelar Sarjana Ekonomi (S1) dari Universitas Moechtar Talib Jakara tahun 2010.

Pengalaman di Perbankan dimulai tahun 1994 di PT. Bank Mashill Utama Jakarta, sebagai Staff EDP. Pada tahun 1998 lulus Pendidikan Management Training di Bank Mashill, mutasi ke bagian Operasional dengan jabatan terakhir Supervisor Front Office hingga tahun 1999. Pengalaman di BPR dimulai pada bulan Juli 2016 bergabung di PT. BPR Siraya Karya Bakti Bekasi, sebagai Eksekutif Officer dan setelah lulus Sertifikasi Direktur bulan November 2016 dengan gelar CRBD kemudian diangkat menjadi Direktur dan Direktur yang membawahkan Kepatuhan. Pada bulan Juli 2020 bergabung dengan PT. BPR Gracia Mandiri sebagai Direktur Utama. 

Christ Raeval, SE., MM.

DIREKSI

Direktur  :  Christ Raeval, SE., MM.

Warga Negara Indonesia lahir di Jakarta  03 Desember 1982 mendapat gelar Sarjana Ekonomi Akuntansi daro Universitas Pelita Harapan pada tahun 2006 dan gelar Master Manajemen dari Sekolah Tinggi PPM Jakarta pada tahun 2009. Memiliki Sertifikasi Direktur BPR dari Badan Sertifikasi Profesi pada tahun 2019.

Pengalaman di bidang perbankan diawali pada tahun 2010 di PT. BPR Gracia Mandiri sebagai Staff Divisi Umum dan SDM. Pada 2015 sampai dengan 2018 menjabat Manajer Kredit. Jabatan terakhir sampai Juni 2020 sebagai PE. Audit Internal. Pada bulan Juli 2020 diangkat menjadi Direktur sekaligus Direktur membawahkan Kepatuhan.

Struktur Organisasi PT. BPR Gracia Mandiri

Struktur organisasi BPR telah memenuhi ketentuan Otoritas Jasa Keuangan terkait pemisahan fungsi operasional, fungsi bisnis, audit internal dan kepatuhan serta indenpensi dan mekanisme saling control (Check and balance).

MAKSUD DAN TUJUAN PERUSAHAAN

  1. Maksud dan tujuan Perseroan adalah berusaha dalam bidang Jasa Keuangan dan Perbankan dengan bentuk usaha Bank Perkreditan Rakyat.
  2. Untuk mencapai maksud dan tujuan tersebut diatas perseroan melaksanakan kegiatan usaha yang diijinkan menurut undang-undang sebagai berikut:
  3. Menghimpun dana dari masyarakat dalam bentuk Simpanan berupa Deposito berjangka, Tabungan, dan atau bentuk lainnya yang dipersamakan dengan itu;
  4. Menyalurkan kembali dana yang dihimpun dalam bentuk Kredit kepada masyarakat;
  5. Mengoptimalisasi penggunaan dana dengan penempatan dananya dalam bentuk Sertifikat Bank Indonesia (SBI), Deposito berjangka, Sertifikat Deposito dan atau Tabungan pada Bank lain.
  6. Meningkatkan kesejahteraan masyarakat dalam fungsinya sebagai lembaga intermediasi antara pihak penabung (Deposan) dan pihak peminjam (Debitur).
  7. Taat dan patuh pada peraturan perundang-undangan yang beraku serta tidak melakukan usaha yang dilarang bagi BPR.
Bpk Kamaludin
Bpk KamaludinPengusaha
Read More
"Terimakasih, BPR Gracia Mandiri sangat membantu perkembangan usaha kami."
Bpk Rahmat
Bpk RahmatPeternak
Read More
"Sangat membantu kami, untuk memberikan solusi bagi kami wirasausaha dan karyawanya pun dengan ramah membantu prosesnya."
Ibu Sri
Ibu SriNotaris
Read More
"Sangat aman, karna di jamin LPS dan diawasi OJK."
Previous
Next

PT. BPR GRACIA MANDIRI

Komplek Ruko Niaga Kalimas 1, Jl. Kalimas Raya Blok A No. 12, Jatimulya, Tambun Selatan, Kab. Bekasi. 17510.

Telp. (021) 8835 7516/7517
Email. bpr_gracia_mandiri@yahoo.com

 

Informasi lebih lanjut, Hubungi kami :